Kamis, 05 September 2013

KITkat, OS Android Terbaru

Google mengumumkan kabar yang mengejutkan. Sistem operasi Android terbaru bukan menyandang nama Key Lime Pie seperti yang sudah lama terdengar di kalangan penikmat teknologi. Melainkan Android KitKat.

Dilansir The Verge, 4 September 2013, Presiden Android dan Chrome Google Sundar Pichai mengkonfirmasi generasi sistem Android terbaru disebut KitKat.

Mungkin sebagian besar dari Anda sudah familiar dengan nama KitKat. Ya, nama itu merupakan merk sebuah brand coklat yang diproduksi oleh Nestle.

Dalam halaman resmi Android, Google juga mengumumkan kode nama lain. Sistem operasi baru KitKat itu hadir dengan codename Android 4.4, bukan kode Android 5.0, seperti yang ramai diperbincangkan sebelumnya.

Meski bukan menyandang nama Key Lime Pie, Google masih menjaga tradisi untuk nama sistem operasi mobile-nya yang disesuaikan dengan abjad dari jenis dessert alias makanan penutup. Sistem operasi pendahulu KitKat adalah Jelly Bean, Ice Cream Sandwich, Honeycomb, Gingerbread, Froyo, Eclair, Donuts, dan seterusnya, seperti yang dilansir dari viva.co.id. Untuk Lebih Jelasnya Click Disini.

Sumber : Viva.co.id

0 komentar:

 

Amazing Copyright © 2011 | Template design by O Pregador | Powered by Blogger Templates